Monday, August 15, 2016

Jenis Kucing Maine Coon


Karakter Fisik

Kucing Maine Coon merupakan jenis kucing domestik terbesar, pejantan Maine Coon memiliki berat antara 5,4 kg hingga 11 kg, sedangkan betina lebih kecil antara 4,5 kg hingga 6,5 kg. Kucing ini sangat lambat perkembangan untuk menjadi dewasa, kucing Maine Coon membutuhkan tiga hingga empat tahun untuk tumbuh secara maksimal. Walaupun warna brown tabby adalah warna dan pola yang umum, kucing Maine Coon juga memiliki banyak variasi warna dan pola.

Kucing Maine Coon memiliki bulu yang lebat, terutama di sekitar dada dan perutnya, yang membuat kucing ini menjadi lebih besar dari ukuran sebenarnya. Tekstur bulu kucing ini cenderung halus dan lembut, daripada seperti tekstur kapas, sehingga bulu kucing tidak akan gampang kusut seperti jenis kucing longhair lainnya. Para breeder biasanya menyarankan untuk menyisir bulunya dua kali seminggu dengan menggunakan sisir dari baja yang bagus.
Karakter Sifat

Kucing ini memiliki sifat cinta dan kasih sayang kepada pemiliknya, sehingga menjadikan kucing Maine Coon yang sebelumnya terancam punah, menjadi ras kucing kedua terpopuler (berdasarkan jumlah registrasi CFA). Pecinta Maine Coon mengatakan bahwa mereka menyukai jenis kucing ini karena ukurannya yang besar, kecerdasan, bulu yang elegan, sifat yang tangguh, dan sangat sayang pada keluarga pemiliknya. Maine Coon itu seperti anak kucing dalam ukuran kucing besar, kucing raksasa yang sangat senang bermain, dan kucing raksasa manis yang sangat sayang pada manusia keluarganya.

Kucing Maine Coon biasanya akan mengamati keadaan sekitarnya dahulu jika berada dalam lingkungan yang tidak familiar baginya, kemungkinan karena kucing ini memiliki volume otak yang lebih besar. Berikan kucing ini waktu untuk beradaptasi. Menurut para breeder, pada saat itu kucing dalam proses mengambil keputusan, apakah orang tersebut layak untuk mendapat kepercayaan dari si kucing. Setelah si kucing menentukan pilihan, Maine Coon akan menjalin hubungan ikatan yang dekat dengan seluruh keluarga di rumah, menyayanginya dan sangat berbakti pada keluarga. Kebanyakan kucing Maine Coon ingin selalu dekat dengan kita, tapi tidak ingin dalam pangkuan kita.


Mereka adalah anggota keluarga yang sangat sayang dan ikut serta dalam rutinitas keluarga, entah itu menonton TV di sofa yang empuk atau sekedar mengikuti kita dari satu ruangan ke ruangan lainnya.

Seperti seorang mantan pelaut, Maine Coon tertarik pada air, mungkin karena bulu mereka yang tebal yang tidak basah kena air dan tidak menjadi menjadi kuyup dengan mudah seperti bulu kucing lainnya yang tipis. Beberapa Maine Coon akan ikut manusia ketika mandi, atau paling tidak berjalan-jalan pada lantai yang basah ketika kamu keluar dari kamar mandi. Mereka akan memilih untuk berdiri di tepi bak mandi, dan terkadang menyentuh airnya dengan kakinya yang penasaran.